Search

Desain Pegangan Pintu Bebas Tangan - Medcom ID

London: Desainer arsitektur asal Inggris, Ivo Tedbury dan Freddie Hong merancang sebuah pegangan pintu 'bebas tangan'. Hal itu sebagai upaya pencegahan virus korona.
 
Tedbury dan Hong menciptakan pegangan pintu dengan cetak 3D. Perangkat tersebut menggunakan plastik yang dibentuk melengkung dan diletakkan pada pegangan pintu.
 
Perangkat sederhana ini hanya dapat digunakan pada pintu bergaya tarik. Caranya perangkat tersebut akan diikatkan pada pegangan pintu dengan menggunakan kabel ties kecil.
Desain Pegangan Pintu 'Bebas Tangan'
Foto: Handsfreearchitecture.com

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Ide pembuatan perangkat ini agar masyarakat tidak perlu membuka pintu dengan tangan. Penggunanya cukup melingkarkan lengan pada perangkat dan menarik pintunya.
 
Desain ini sebagai cara untuk menanggapi wabah covid-19 yang diketahui dapat bertahan pada beberapa permukaan selama berhari-hari dan disebarkan oleh sentuhan manusia.
 
"Saya tinggal di sebuah apartemen dan merasa frustrasi dengan banyaknya pintu antara apartemen dan dunia luar," kata Tedbury kepada Dezeen.
 
Desain Pegangan Pintu 'Bebas Tangan'
Handsfreearchitecture.com
 
Perangkat ini dapat dicetak 3D dalam waktu kurang dari tiga jam. Bagi pengguna yang tertarik menggunakan perangkat ini dapat diunduh secara gratis pada platform yang disebut handsfreearchitecture.com.
 

(KIE)

Let's block ads! (Why?)



"desain" - Google Berita
March 26, 2020 at 11:11AM
https://ift.tt/2UF0qxZ

Desain Pegangan Pintu Bebas Tangan - Medcom ID
"desain" - Google Berita
https://ift.tt/2T1RKTp
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Desain Pegangan Pintu Bebas Tangan - Medcom ID"

Post a Comment

Powered by Blogger.